DETAIL BERITA

KADIN DUKCAPIL OKU TIMUR MENGIKUTI PENDAMPINGAN PRA PENILAIAN PENYELENGGARAAN PENILAIAN PUBLIK TAHUN 2024 DI PEMERINTAH KABUPATEN OKU TIMUR

15 Mei 2024

Kadin Dukcapil OKU Timur Mengikuti Pendampingan Pra Penilaian Penyelenggaraan Penilaian Publik Tahun 2024 di Pemerintah Kabupaten OKU Timur Martapura - Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Perwakilan Ombudsman RI Sumatera Selatan Bapak Andrian Agustiansyah, S.H., M. Hum. dan Kepala Keasistenan Pencegahan Maladministrasi Bapak Hendrico, S.H., CLA. Bupati OKU Timur, Ir. H. Lanosin, MT, hadir dan membuka kegiatan ini di dampingi oleh Sekretaris Daerah Kab. OKU Timur Bapak Jumadi, S.Sos di Aula Bina Praja II Pemda OKU Timur pada Rabu (15/05/2024).

Bupati berpesan "Dalam pendampingan pra-penilaian ini pelayanan publik ini ditingkatkan secara menyeluruh di segala bidang, baik bidang pendidikan, kemiskinan, pelayanan publik ke masyarakat, puskesmas dan sekolah".

"Diadakannya kegiatan ini untuk menyamankan persepsi dalam pelayanan publik, meningkatkan kualitas pelayanan publik dan memaksimalkan pelayanan publik", ucap Kepala Bagian Organisasi Setda OKU Timur Ibu Maya Eka Sari, S.IP., M.M.

Kepala Perwakilan Ombudsman RI Sumatera Selatan Bapak Adrian Aguatiansyah, S.H., M.Hum., menyampaikan "pemdampingan ini sangat dibutuhkan oleh pemerintah daerah, guna membedah hasil penilaian kemarin dimana saling kejar dengan juara bertahan Kabupaten Musi Rawas pada tahun 2023 dengan nilai 94.95 sementara OKU Timur berada diangka 94.39".

Bapak Adrian mengapresiasi kepada Kabupaten OKU Timur karena penilaiain terus meningkat dari tahun ke tahun dan berharap Kabupaten OKU Timur bisa membawa nama harum Sumatera Selatan ke kancah nasional.

Setelah kegiatan selesai Kepala Perwakilan Ombudsman RI Sumatera Selatan beserta jajaran meninjau ke UPTD Puskesmas Sukaraja dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten OKU Timur. #disdukcapilokutimur